TMMD ke-115 Resmi Ditutup, Wabup Gresik Sampaikan Apresiasi Jajaran TNI Kodim 0817/Gresik


practicalintroduction.com



Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 Tahun 2022 Kodim 0817/Gresik resmi ditutup. Berakhirnya pelaksanaan TMMD ke-115 ini ditandai dengan upacara penutupan di Halaman Pemkab Gresik dan penyerahan hasil TMMD kepada Pemerintah Kabupaten Gresik, Rabu (09/11/2022).


practicalintroduction.com



Wakil Bupati Gresik Hj. Aminatun Habibah dalam keterangannya, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh elemen yang terlibat dalam suksesnya TMMD ke-115 yang dilaksanakan di Desa Kramat, Mengare, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik.

"Atas sinergitas dan kekompakan TNI, pemerintah dan masyarakat yang terlibat dalam pelaksanaan TMMD ini, kami ucapkan terima kasih, karena hari ini masyarakat kami di Desa Kramat tersenyum bahagia dan bangga tentunya, berkat program TMMD ke-115, beberapa akses pembangunan fisik yang menjadi dambaan mereka selama ini sudah terbangun secara baik. Bagaikan mimpi menjadi kenyataan," ujar Bu Min sapaan akrab Wabup Gresik.

Untuk itu, tekan Bu Min kepada masyarakat agar segala hasil pembangunan, baik fisik maupun non fisik yang diselenggarakan selama kegiatan TMMD ini, hendaknya dapat dipelihara dengan sebaik-baiknya, supaya memiliki nilai fungsi dalam waktu yang lama karena melalui program inilah TMMD telah dapat memberikan manfaat secara langsung kepada masyarakat dalam konteks kepentingan akselerasi pembangunan.

"Kami melihat bahwa program TMMD merupakan salah satu terobosan yang sangat efektif, efisien dan produktif serta seirama dengan tekad pemerintah daerah untuk memacu kreativitas dan prakarsa masyarakat desa, dengan mengimplementasikan pemberdayaan masyarakat dalam pembangunan, guna mewujudkan Kabupaten Gresik bermarwah, maju dan sejahtera, kami berharap semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan dapat membangkitkan peran aktif masyarakat dalam peningkatan kesejahteraan Pembangunan di Kabupaten Gresik ini," ucap Bu Min.

Sementara itu, bertindak selaku inspektur upacara penutupan TMMD ke-115 kali ini adalah Kepala Staf Koarmada II Laksamana TNI Andi Abdul Azis.

Saat membacakan sambutan Pangdam V/Brawijaya selaku penanggung jawab keberhasilan operasional TMMD ke 115 mengucapkan, Laksamana TNI Andi Abdul Azis juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi terhadap sinergitas antara Pemerintah Daerah dan TNI yang bahu membahu dengan penuh kebersamaan selama 1 bulan penuh menyelesaikan program TMMD.

"Selama 1 bulan penuh, Para Prajurit TNI bersinergi dengan Pemerintah Daerah, segenap elemen bangsa serta warga masyarakat bahu membahu menyelesaikan Program TMMD ke-115. Kebersamaan ini merupakan wujud sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa pada masa sekarang ini, termasuk membantu Pemda mempercepat pembangunan di daerah, masyarakat dan memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat, guna menyiapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh untuk kepentingan pertahanan Negara," ungkapnya.

Menurutnya, ini merupakan bukti nyata keseriusan pemerintah dalam mengatasi segala kesulitan masyarakat serta bisa di jadikan sebagai sarana untuk menumbuh kembangkan jiwa gotong royong, mendorong semangat kebersamaan membangun bangsa dan mempererat Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Turut dihadir dalam Upacara penutupan Tersebut Danrem 084/BJ,
Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M., Pamen ahli Pangdam V/Brawijaya Bidang ilpengtek dan lingkungan hidup, Para Kasi Korem 084/BJ, Pabandya Komsos Kodam V/Brawijaya, Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos., Dandim Wilayah Surabaya, Forkopimda, para Kepala OPD dilingkungan Pemkab Gresik serta Tokoh Agama dan tokoh masyarakat di Kabupaten Gresik. (Humas Pemkab)



Share:

Daily Page View

Label

Adobe Acrobat Adobe Photoshop Alexa Rank Andorid Application Art Austria Beginner Belgium Blog Community Blogger BUMN Bupati Gresik Canada chromium tricks Coin Market Cap Computers Cosmology CPNS/PPPK Cryptocurrency Dancing Denmark Doctoral Doker Education Educational Excel Excel Table Features Film Finland font French Gadget Gallery Garuda Emas Germany Google Analytics Google Form Hardware Homestay Hong Kong Ilovepdf Indrawan Vpp Interior Design iphone iphone 13 Pro iphone 13 Pro Max iphone 13 Pro Max gsmarena Ireland Italy Kampung hijau Karang Taruna Karir/Career Keyword Keywords KKPR dan PKKPR LaTeX Linux LKPM Lowongan Kerja BUMN/SWASTA Mac Majalah Tech Material Physics Material Physics. Mechanical Engineering (ME) Microsoft 365 Microsoft Excel Microsoft Office Microsoft PowerPoint Microsoft Word Nero Nero Burning 2021 Networking New Technology NFC online Operating Systems Optic OSS RBA OTOMOTIF PDF Perizinan Berusaha Persetujuan Lingkungan Pinjaman Online Posgraduate Postgraduate PowerPoint Presentations Profil Perusahaan/Company Profil Profil-Perusahan PT Aerotrans Services Indonesia (Garuda Indonesia Group) PT Astra Tol Nusantara (ASTRA Infra) PT Indomarco Prismatama (Indomaret Group) PT Indonesia Epson Industry PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung PT Pertamina Training & Consulting (PTC) PT. Indofarma (Persero) PT. Kimia Farma Group Publisher Pyrolysis Quantum Computing Quantum Physics Quiz Renewable Energy Research Scholarship Semi conductor Semiconductor SEO Sertifikat Halal Smartphone Spintronic Study Abroad Super Capasitor Superconductor SWASTA Tata Cara Pendaftaran Surat Izin Usaha Industri (SIUI) Technology Tecnology Thailand The Best Trip & Travel Tutorial United Kingdom United Stated United States VGA card Website Windows 365 Windows Tips Word Document WordPress Zero Waste zodiak